Selasa, 06 Desember 2016

CARA PAKAI APLIKASI ANDROID PENGUSIR NYAMUK



        Aplikasi Android unik Pengusir Nyamuk , Saat ini Musim Penghujan telah tiba dan tentunya banyak genangan air yang disebabkan oleh air hujan dan itu rentan menjadi tempat berkembang biaknya jentik-jentik nyamuk, dan tentunya akan sangat mengganggu kita bila nyamuk-nyamuk tersebut berada disekitar kita, dan alat pengusir nyamuk sangat banyak macamnya mulai yang tradisional misal alat penangkap nyamuk sampai alat electronik dan alat semprot nyamuk, dan saat ini ada juga aplikasi android untuk smartphone yang saat ini banyak dimiliki oleh manusia..
        Pada dasarnya semua aplikasi pengusir nyamuk bekerja dengan mengeluarkan suara ultrasonic yaitu suara yang tidak disukai oleh Nyamuk, kecoa , lalat bahkan tikus, sehingga ketika mereka mendengar suara tersebut mereka akan menghindari suara tersebut alias menjauh dan hebatnya lagi suara yang dikeluarkan melalui speaker pada smartphone anda tidak mengganggu pendengaran kita dan kita jadi tetap aman walau digunakan setiap hari.Seberapa bagus efek yang dihasilkan sebenarnya tergantung pada getaran frekwensi speaker anda, semoga perangkat anda mendukung dengan baik sehingga dapat bekerja dengan optimal dan solusi bagi perangkat anda yang tidak mendukung aplikasi ini mampu melakukan kalibrasi menggunakan hedsheat atau earphone sebagai penggantinya namun pastikan aksesoris tersebut mendukung frekwensinya dengan baik.
Seperti halnya aplikasi lainnya, aplikasi pengusir nyamuk ini ada bebera macam ada yang berbayar dan ada pula yang free alias gratis dan berikut ini saya sarankan untuk memakai aplikasi yang free yaitu Sonic Attack 6.8 dan bisa diunduh di Google Play Store, aplikasi ini termasuk yang ampuh dalam mengusir nyamuk dan ada beberapa kelebihan dibanding aplikasi yang lainnya diantaranya :
  1. Memiliki beberapa frekwensi yang dihasilkan sehingga dapat kita sesuaikan dengan banyaknya nyamuk yang mengganggu kita.
  2. Tidak hanya dapat mengusir nyamuk saja tapi beberapa hewan penganggu lainnya seperti kecoak,lalat dan tikus
  3. dapat menyesuaikan diri mode frekwensi yang dikeluarkan sehingga akan tetap aman walaupun digunakan ketika anda sedang beristirahat atau tidur.
Cara pakai aplikasi  Sonic Attack 6.8
  • Download Pengusir Nyamuk Sonic Attack 6.8
  • Buka Aplikasinya lalu klik aktifkan perlindungan untuk menjalankan suaranya..

  • Disini kamu bisa pilih beberapa frekwensi suara yang ingin dibuat 
  • Agar lebih banyak nyamuk yang terusir bisa diaktifkan serangan brutal sonic..
Dengan menggunakan aplikasi ini secara penuh anda bertanggung jawab atas konsekwensi suara frekwensi tinggi yang dihasilkan.

Semoga bermanfaat........

Sumber berita :  Jalan tikus.com




Tidak ada komentar:

Posting Komentar

loading...